Epidemi Kesepian Menggerogoti Amerika Serikat, Hubungan Sosial Melemah

4 hours ago 5
Epidemi Kesepian Menggerogoti Amerika Serikat, Hubungan Sosial Melemah - GenPI.co
Hubungan sosial di Amerika Serikat makin lemah jika dilihat dari berbagai indikator. Foto: Yuri Gripas/Reuters.

GenPI.co - Hubungan sosial di Amerika Serikat makin lemah jika dilihat dari berbagai indikator.

Dibandingkan generasi sebelumnya, masyarakat Amerika saat ini jauh lebih jarang terlibat dalam organisasi sipil, serikat pekerja, dan kegiatan keagamaan.

Survei menunjukkan bahwa mereka memiliki lingkar pertemanan yang lebih sempit, tingkat kepercayaan yang lebih rendah terhadap sesama, dan makin jarang menghabiskan waktu bersama di bar atau kedai kopi.

BACA JUGA:  China Tutup Keran Impor, Petani Kedelai di Amerika Serikat Rugi Besar

Tidak heran jika banyak orang mengaku sering merasa kesepian atau terisolasi.

Ahli bedah Vivek Murthy telah menyampaikan peringatan tentang apa yang dia sebut sebagai "epidemi kesepian dan isolasi", sejajar dengan peringatan kesehatan publik mengenai rokok serta obesitas.

BACA JUGA:  Bon Jovi Gelar Tur 2026, Dimulai di Amerika Serikat

Dia mengatakan isolasi sosial dan kesepian bukan hal yang sama.

"Isolasi berarti minimnya hubungan sosial, sedangkan kesepian menggambarkan luka emosional akibat absennya kedekatan personal," ujarnya, dilansir AP News, Rabu (31/12).

BACA JUGA:  Iran Boikot Drawing Piala Dunia 2026 karena Penolakan Visa oleh Amerika Serikat

Seseorang bisa hidup sendiri tanpa merasa kesepian atau justru merasa kesepian meski dikelilingi banyak orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |