DPR RI Dorong TNI Pakai Drone Jarak Jauh Tangani KKB di Papua

6 days ago 19
DPR RI Dorong TNI Pakai Drone Jarak Jauh Tangani KKB di Papua - GenPI.co
Anggota Komisi I DPR RI Amelia Anggraini menyebut tindakan KKB yang menyerang warga sipil sudah melewati batas kemanusiaan. (Foto: ANTARA/HO-DPR RI/am)

GenPI.co - Anggota Komisi I DPR RI Amelia Anggraini menyebut tindakan kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang menyerang warga sipil sudah melewati batas kemanusiaan.

KKB sebelumnya diketahui menyerang warga sipil di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan yang menimbulkan korban jiwa.

“Fakta korban merupakan warga sipil mempertegas KKB melewati batas kemanusiaan,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (12/4).

BACA JUGA:  Kemhan Sebut KKB Sebarkan Propaganda ke Luar Negeri untuk Sudutkan TNI

Dia mengatakan narasi yang disampaikan KKB terkait korban penyerangan yang merupakan pendulang ema situ adalah agen intelijen TNI tidak berdasar.

“Tudingan yang menyebut korban adalah intelijen TNI tidak punya dasar jelas dan tak pernah terbukti,” tuturnya.

BACA JUGA:  Mabes TNI: KKB Sebar Hoaks soal Prajurit Jadi Pendulang Emas Tewas

Politikus dari Partai NasDem itu menyampaikan penyebaran narasi yang tidak benar itu juga menunjukkan KKB terus berupaya mencari simpati internasional dengan cara kekerasan.

Dia pun mendorong pemerintah dan TNI mempertimbangkan langkah tegas, seperti operasi militer terbatas di sektor rawan atau daerah merah.

BACA JUGA:  Gubernur NTT Upayakan Pemulangan Jenazah Guru Korban KKB di Papua

“Pendekatan dengan basis teknologi, semisal pemakaian drone jarak jauh harus dioptimalkan supaya menekan risiko jatuhnya korban sipil,” ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |