Ahmad Ali Berambisi Bawa PSI Kalahkan NasDem di Pemilu 2029

2 hours ago 5
Ahmad Ali Berambisi Bawa PSI Kalahkan NasDem di Pemilu 2029 - GenPI.co
Ketua Harian DPP PSI Ahmad Ali mengungkapkan ambisinya untuk bisa membawa partainya mengalahkan NasDem di Pemilu 2029. (Foto: Humas DPR RI)

GenPI.co - Ketua Harian DPP PSI Ahmad Ali mengungkapkan ambisinya untuk bisa membawa partainya mengalahkan NasDem di Pemilu 2029.

Hal itu dikatakannya sesuai memberi arahan di acara PraRakerwil DPW PSI se-Jawa Barat yang digelar di Purwakarta pada Jumat (14/11).

“Siap bertanding, saya harus memenangkannya. PSI harus menang dari NasDem di seluruh Indonesia,” katanya dikutip dari JPNN, Sabtu (15/11).

BACA JUGA:  Pemisahan Jadwal Pemilu 2029 Disebut Bisa Tingkatkan Efisiensi

Dia mengaku akan menjadi orang yang paling merugi jika dalam pemilihan legislatif di Pemilu 2029 mendatang PSI kalah dari NasDem.

“Saya pasti jadi orang yang paling rugi, jika kemudian saya kalah dari NasDem,” tuturnya.

BACA JUGA:  Perti Optimistis Mardiono Bisa Bawa PPP Masuk Senayan di Pemilu 2029

Ahmad Ali kemudian mengungkapkan alasannya keluar dari partai yang dipimpin Surya Paloh itu untuk bergabung dengan PSI.

Dia menyampaikan merasa nyaman berada di NasDem. Namun kenyamanan tersebut justru memicunya untuk hengkang.

BACA JUGA:  PAN Target 3 Besar di Pemilu 2029, Suara di Tapal Kuda Dilirik Zulhas

“Saya cukup nyaman di partai sebelumnya, dan saya tak terlalu suka terhadap kenyamanan itu sebenarnya,” ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |