3 Jenis Biji-Bijian Super untuk Meningkatkan Kesehatan, Wajib Ada di Menu Harian

4 hours ago 5
3 Jenis Biji-Bijian Super untuk Meningkatkan Kesehatan, Wajib Ada di Menu Harian - GenPI.co
Biji-bijian telah lama dikenal sebagai sumber nutrisi yang kaya serat, vitamin, mineral, dan antioksidan. (elements envato/By tyasindayanti)

GenPI.co - Biji-bijian telah lama dikenal sebagai sumber nutrisi yang kaya serat, vitamin, mineral, dan antioksidan.

Mengonsumsi biji-bijian bisa membantu menurunkan risiko penyakit jantung, memperbaiki pencernaan, dan menjaga keseimbangan nutrisi tubuh.

Dilansir Health, berikut beberapa jenis biji-bijian super untuk meningkatkan kesehatan.

1. Biji Wijen

BACA JUGA:  BGN Larang Makanan Ringan Berpengawet Jadi Menu Makan Bergizi Gratis

Biji wijen berasal dari Sesamum indicum L., tanaman yang telah dibudidayakan selama lebih dari 5.000 tahun.

Selain digunakan untuk membuat minyak wijen dan produk seperti tahini, biji wijen juga bisa ditaburkan pada roti, makanan penutup, dan salad.

BACA JUGA:  4 Makanan Bisa Menambah Berat Badan, Jangan Berlebihan

Biji wijen kaya senyawa tanaman pelindung seperti karotenoid, flavonoid, lignan, dan polifenol.

Konsumsi biji wijen bisa membantu meningkatkan kadar antioksidan dalam darah dan menurunkan peradangan.

BACA JUGA:  5 Makanan Paling Banyak Mengandung Pestisida, Wajib Dicuci

Selain itu, biji wijen berpotensi menurunkan risiko penyakit jantung dengan membantu mengendalikan tekanan darah dan kadar kolesterol.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |