Tes Darah Cepat Bisa Selamatkan Nyawa Anak dari Infeksi Berat, Hanya 15 Menit

4 hours ago 7
Tes Darah Cepat Bisa Selamatkan Nyawa Anak dari Infeksi Berat, Hanya 15 Menit - GenPI.co
Ilustrasi. Tes darah cepat yang bisa membantu mendiagnosis kondisi berbahaya seperti sepsis dan meningitis pada anak sedang diuji coba di Inggris. Foto: envato elements/By nuttapong_mohock

GenPI.co - Tes darah cepat yang bisa membantu mendiagnosis kondisi berbahaya seperti sepsis dan meningitis pada anak sedang diuji coba di Inggris.

Dilansir PA Media, Kamis (6/11), tes ini hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit untuk menunjukkan pasien mengalami infeksi bakteri atau virus.

Teknologi tersebut diharapkan bisa mempercepat penanganan kasus kritis sekaligus membantu dokter menghindari pemberian antibiotik yang tidak perlu.

BACA JUGA:  4 Manfaat Minum Susu Oat Setiap Hari, Jangan Lewatkan

Biasanya, hasil tes darah konvensional memerlukan waktu beberapa jam karena harus dianalisis di laboratorium.

Dengan tes baru ini, petugas medis bisa segera mengetahui apakah pasien membutuhkan antibiotik atau tidak.

BACA JUGA:  3 Manfaat Konsumsi Jagung untuk Tubuh, Tidak Boleh Dilewatkan

Pakar infeksi pediatrik dari Universitas Liverpool Profesor Enitan Carrol mengatakan banyak anak datang ke rumah sakit dengan gejala demam.

"Tes ini bisa membantu membedakan antara infeksi ringan seperti flu biasa dengan penyakit yang jauh lebih serius," ujarnya.

BACA JUGA:  5 Manfaat Rutin Makan Singkong, Tubuh Sehat dan Bergizi

Uji coba teknologi ini didanai NHS dan dilaksanakan di tiga rumah sakit anak besar, yakni Alder Hey di Liverpool, St Mary's di London, dan Great North Children's Hospital di Newcastle.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |