
GenPI.co - Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI Francine Widjojo meminta Bank DKI dalam perekrutan direksi menggunakan prinsip meritokrasi.
Francine mengatakan posisi penting di BUMD Provinsi DKI Jakarta, termasuk Bank DKI harus diisi para profesional.
“Harusnya diisi para profesional yang berorientasi pada layanan publik yang efisien untuk warga Jakarta,” katanya dikutip dari JPNN.com, Jumat (18/4).
BACA JUGA: Soal Janji Kampanye, Cagub DKI Pramono Anung: Saya Akan Fokus Itu
Dia sangat menyayangkan jika benar permasalahan yang timbul di Bank DKI disebabkan oleh ‘orang-orang titipan’.
“Sangat disesalkan bila benar permasalahan yang timbul diakibatkan oleh orang-orang titipan dan bisa jadi membawa kepentingan tertentu,” ujarnya.
BACA JUGA: Jokowi Tak Hadir di Pertemuan eks Gubernur DKI, PDIP: Malu
Dia menilai kepercayaan nasabah dalam menitipkan uangnya di Bank DKI juga ditentukan pada kompetensi sejumlah pejabat yang dipilih untuk mengelola bisnis itu.
Francina mengungkapkan adanya nasabah yang menarik uangnya sebagai akibat atas gangguan yang dialami adalah suatu tanda bahaya untuk Bank DKI.
BACA JUGA: Pemprov DKI Beri Penjelasan soal Harvey Moeis Terima Bantuan Iuran BPJS
Dia pun mengingatkan Bank DKI yang membutuhkan nasabah. Oleh karena itu, pemulihan kepercayaan bisa dilakukan dengan segera memulihkan layanan perbankannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News