![Dede Sunandar Akui Hidupnya Naik Turun, Luar Biasa - GenPI.co Dede Sunandar Akui Hidupnya Naik Turun, Luar Biasa - GenPI.co](https://images.genpi.co/resize/640x360-100/uploads/arsip/normal/2025/01/03/pelawak-dede-sunandar-mengaku-sudah-bekerja-di-seb-fpnf.webp)
GenPI.co - Pelawak Dede Sunandar tidak mempunyai resolusi yang muluk-muluk pada 2025.
Dede Sunandar hanya berharap kehidupan pribadinya lebih baik dibandingkan 2024.
"Ya, akan lebih baik dari 2024 dan mudah-mudahan semua tercapai,” kata Dede Sunandar beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Kerja di Kafe, Dede Sunandar Tidak Bisa Bergaya Glamor
Dede Sunandar pun mengapresiasi semua pihak yang memberikan dukungan kepada dirinya.
“Terima kasih banyak buat semua yang support Dede, khususnya di entertain," ujar Dede Sunandar.
BACA JUGA: Jarang Tampil di TV, Dede Sunandar Kerja di Kafe
Dede Sunandar menganggap perjalanan hidupnya sepanjang 2024 sangat berkesan.
Menurut Dede Sunandar, momen istimewa itu tidak hanya untuk dirinya, tetapi juga keluarganya.
BACA JUGA: Sepi Job, Dede Sunandar Kini Jualan Cireng
“Turun, naik, turun, naik, turun, terus coba bangkit lagi ibaratnya. Namun, tetap semangat," ucap Dede.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News