GenPI.co - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengungkapkan satu obat ampuh untuk Kylian Mbappe melawan krisis di Real Madrid.
“Obatnya ialah kesabaran," ucap Ancelotti dikutip dari Football Espana, Jumat (29/11).
Ancelotti melihat Kylian Mbappe tengah mengalami krisis kepercayaan diri setelah gagal mengeksekusi penalti saat melawan Liverpool.
BACA JUGA: Kylian Mbappe Tampil Buruk Lawan Liverpool, Carlo Ancelotti Beri Pembelaan
Akibat kegagalan tersebut, Real Madrid harus takluk dengan skor 0-2 di Anfield Stadium, Kamis (28/11) dini hari WIB.
“Itu sering terjadi pada penyerang, ada momen ketika sulit untuk mencetak gol,” kata Ancelotti.
BACA JUGA: Tepis Penalti Mbappe di Laga Liverpool vs Real Madrid, Kelleher: Luar Biasa!
Eks pelatih AC Milan itu mengakui bahwa performa Mbappe saat ini tengah menurun, terutama setelah gagal memanfaatkan peluang penalti.
"Kegagalan penalti menjadi momen sulit baginya. Namun, semua orang di dalam tim dan suporter harus mendukungnya," beber Ancelotti.
BACA JUGA: Kylian Mbappe Frustrasi di Real Madrid, Kata Carlo Ancelotti
Tak lupa, Ancelotti juga mengingatkan Mbappe untuk menjaga kesederhanaan dan meredam egonya saat berada di situasi sulit.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News